Berita Bola - Juve Akan Memberi Kesempatan Untuk Dybala - Didatangkan dengan harga yang sangat mahal, Paulo Dybala masih belum mendapatkan banyak peluang untuk bermain di Juventus. Akan tetapi Juve memang mendatangkan Dybala untuk prejek jangka panjang mereka.
![]() |
Dybala Juve |
Juventus mendatangkan Dybala pada bursa transfer musim panas ini dengan biaya sekitar 32 juta euro dari Palermo. Harga tersebut juga dikabarkan bisa naik hingga 40 juta euro, namun semua tergantung dengan penampilan dari pemain itu. Nyonya Tua merekrut penyerang kebangsaan Argentina itu setelah mereka kehilangan pemain andalan mereka, Carlos Tevez yang telah kembali ke Boca Juniors.
Namun sejauh ini Dybala hanya sering mengawali laga dari bangku cadangan. Dalam tujuh laga resmi yang telah dijalani oleh Juventus pada musim ini, penyerang berusia 21 tahun itu baru dua kali menjadi starter dan empat kali sebagai pemain pengganti. Pemain Argentina itu juga telah menyumbangkan tiga goal untuk Juve dari semua kompetisi itu. Bahkan saat Alvaro Morata dan Mario Mandzukic tidak fit, pelatih Massimiliano Allegri lebih memilih memasang Simone Zaza sebagai starter daripada Dybala pada laga melawan tim promosi Frosinone yang berakhir seri 1-1.
"Kita tak seharusnya menilai seorang pemain dari satu laga saja, tapi dalam periode yang lebih lama. Massimiliano Allegri sudah memilih untuk mencadangkan Dybala saat melawan Frosinone," ujar CEO Juventus, Giuseppe Marotta.
Marotta menjelaskan, klubnya merekrut Dybala dengan harapan si pemain bisa jadi tumpuan di lini depan pada masa mendatang. Juve tak menargetkan Dybala untuk langsung mencetak banyak gol di musim pertamanya.
"Kami sangat senang dengannya. Dia adalah seorang juara sejati. Kita tak boleh mengharapkannya menjadi pengganti langsung untuk Tevez. Kami tidak langsung mengharapkan Dybala untuk menjadi bintang utama pada musim ini. Kami akan memberinya waktu untuk berkembang," Pungkas Marotta.
0 Response to "Berita Bola - Juve Akan Memberi Kesempatan Untuk Dybala"
Posting Komentar
Post a Comment
Terima kasih sudah berkunjung di Blog Informasi Berita
Jika anda ingin copy tinggalkan link nya ya :D
Peraturan dalam berkomentar :
* Dilarang menggunakan kata kasar
* Dilarang bikin onar
* Tidak menyangkut-paut kan antar beragama
* Dilarang Spam
* Dipersilahkan untuk tinggalkan link untuk yang ingin kerja sama
* Dilarang Promosikan Situs Judi Online
Demikian peraturan berkomentar Terima kasih atas kunjungan nya