Cerita Unik - Hati-hati Dua Kawasan Empuk Di Medan Untuk Sarang Begal

Cerita Unik - Hati-hati Dua Kawasan Empuk Di Medan Untuk Sarang Begal - Siapa sih yang tidak tau sadisnya begal?? Begal itu sadis bro... Bagi anda warga Medan yang sering melintas di Jalan Brigjen Katamso dan juga jalan Sisingamangaraja atau sering disebut SM Raja harus mewaspadai aski dari kawanan para begal.

Diketahui seorang perampok yang telah ditangkap Polresta Medan, Surya Darma alias Surgem berusia 29 tahun mengaku sering melakukan aksi kejahatan (begal) pada kawasan jalan Katamso. Menurutnya bahwa jalan tersebut menjadi pilihan karena tidak ramai sehingga kemungkinan untuk kabur selepas beraksi itu tidaklah sulit.

"Beberapa lokasi yang kerap dijadikan tempat aksi begal biasanya di jalan Brigjen Katamso dan jalan Sisingamangaraja. Itu merupakan tempat yang paling aman dan paling mudah untuk kabur setelah aksi. Biasanya kami memang selalu mengincar korban wanita atau yang sudah berusia lanjut (tua)", katanya di Pekarangan Polresta Medan.

Pria begal 29 tahun itu juga mengaku sudah tiga kali melakukan aksi merampok dan setiap melakukan aksinya dia selalu ditemani oleh teman terdekatnya. Meskipun demikian, penyidik memperkirakan bahwa kedua begal itu sudah berulang kali melakukan aksinya dan diprediksikan sudah belasan kali beraksi di wilayah Kota Medan terutama di jalan Brigjen Katamso dan Sisingamangaraja.

Kepala Satuan Reserse Kriminal Polresta Medan mengatakan, kedua pelaku begal itu merupakan residivis dan pernah dipenjara dengan kasus serupa. Karena itu, keduanya bukanlah pemain baru dalam melakukan aksi kejahatan jalanan.

"Keduanya pernah ditangkap Polsek Medan Area dan Patumbak dalam kasus perampokan," ungkapnya.

0 Response to "Cerita Unik - Hati-hati Dua Kawasan Empuk Di Medan Untuk Sarang Begal"

Posting Komentar

Post a Comment
Terima kasih sudah berkunjung di Blog Informasi Berita
Jika anda ingin copy tinggalkan link nya ya :D
Peraturan dalam berkomentar :
* Dilarang menggunakan kata kasar
* Dilarang bikin onar
* Tidak menyangkut-paut kan antar beragama
* Dilarang Spam
* Dipersilahkan untuk tinggalkan link untuk yang ingin kerja sama
* Dilarang Promosikan Situs Judi Online
Demikian peraturan berkomentar Terima kasih atas kunjungan nya